foto: kirap parade budaya Jawa timur
peringati hari jadi kota pamekasan ke-489
(fotografer m.hasan araffy)
Pamekasan, Kanalmadura-Parade Budaya Jawa Timur yang digelar di kota Pamekasan dalam rangka memperingati hari jadi kota Pamekasan ke 489, yang diikuti seluruh kota se-Jawa Timur pada hari Minggu, (20/10/2019).
Parade Budaya merupakan salah satu event yang diselenggarakan dari beberapa event yang sudah dijadwalkan oleh Pembkab Pamekasan. Parade Budaya ini merupakan event tingkat Provinsi Jawa Timur yang diselenggarakan disetiap kota di Provinsi Jawa Timur, dan tahun ini di selenggarakan di Kabupaten Pamekasan.
Masyarakat Pamekasan sangat antusias untuk menyaksikan parade budaya se-Jawa Timur, yang selenggarakan dialun-alun Arek Lancor Kota Pamekasan dengan meriah, busana ragam budaya Jawa Timur yang dikenkan oleh para pemuda pemudi peserta event parade budaya Jawa Timur merupakan pakaian adat dari kota yang berada di Provinsi Jawa Timur.
(BACA JUGA:Smk Al Anwar Ikut meriahkan Jambore Pemuda Jatim 2019.)
Salah satu kota yang ikut serta dalam parade budaya Jawa Timur ini adalah kota Tulungagung, peserta dari Kota Tulungagung tiba di Pamekasan sejak hari Jum'at (18/10/2019) kemarin.
"kami dari peserta parade budaya dari kota Tulungagung, untuk pemuda yang diutus untuk memeriahkan parade tersebut, tiba pada hari jum'at lalu" tutur Bapak Agus Dinas Seni dan Olahraga Kota Tulungagung.
"Sedangkan kami dari Dinas Sen dan Olahraga Kota Tulungagung, beangkat pukul 12 tadi malam dan tiba jam 4 tadi pagi, kami datang untuk mendampingi para pemuda dari Tulungagung dan ingin menyaksikan kemeriahan Parade Budaya yang sudah biasa selenggarakan di kota yang ada di Jawa Timur dan sekarang kebetulan penyelenggaranya adalah Kota Pamekasa". lanjutnya. *(M.arf/KM)