Pamekasan, kanalmadura.com - Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waru Pamekasan tak menyesuaikan, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Pamekasan minta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan atur ulang struktur pengurus dan ganti Direktur. Pasalnya, disetiap anggota Komisi IV DPRD Kab. Pamekasan melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) Direktur, Dokter dan Perawat lainnya tak ada dilokasi, sehingga terkesan tidak ada peningkatan pelayanan.
Al-Anwari, selaku Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kab. Pamekasan mengatakan, bahwa pihaknya meminta kepada Pemkab Pamekasan untuk melakukan evaluasi menyeluruh dan semua anggaran yang ada di RSUD Waru Pamekasan.
"Kami minta kepada Pemerintah Kabupaten Pamekasan untuk melakukan evaluasi menyeluruh semua anggaran yang ada di RSUD Waru Pamekasan, karena terbukti pada saat saya melakukan sidak resmi maupun tidak resmi, tidak ada peningkatan," ungkapnya.
Pihaknya menyampaikan, bahwa anggaran yang mengalir di RSUD itu sangatlah besar, namun tak ada peningkatan sama sekali.
"Anggaran yang terkucur disana sangatlah besar, untuk yang sekarang ini saja bukan hanya Miliyaran, malah lebih dari itu. Buat yang sekaranga saja 11 Miliyard," tegasnya.
Pihaknyapun menduga, bahwa untuk yang RSUD Waru Pamekasan itu hanya mementingkan anggaran keluar saja.
"Saya melihat yang diajukan itu yang penting anggaran keluar, sedangkan manfaatnya seperti kepada publik itu tak pernah dikaji".
"Saya melihat pelayanan di RSUD Waru sangatlah buruk terbukti pas saya kesana dan kebetulan ada orang yang lagi di opname. Tapi, tidak ada satupun perawat yang melayani sampai tangannya menjadi bengkak," tambahnya.
"Saya ingin yang menjadi Direktur disana harus tinggal di Waru, sehingga bisa melakukan pengawasan secara langsung terhadap kinerja karyawannya, karena kalau direkturnya tinggal di selatan sedangkan pelayanan rumah sakit itu butuh 24 jam pelayanan, kalau direkturnya tinggal diselatan kan menjadi sulit nantinya untuk ngawasinnya," tutupnya.
Sementara itu, Direktur RSUD Waru Pamekasan, Dr. H. Hendarto, M. Si mengatakan, "Mohon maaf waktu dewan Ke RSUD Waru selasa 24 oktober 2017 posisi saya mengikuti pelatihan penyusunan kontrak di Surabaya. Dan dalam 2 minggu ini memperingati hari jadi kab Pamekasan ke 72," ucapnya.
SB : jatimaktual.com saat dihubungi melalui via WhatsApp.
"Kalau tidak ada kegiatan terkait dengan undangan kegiatan, posisi saya di RSUD Waru," jelasnya.
Selain itu, pihaknya menjelaskan, jikalau pihaknya tak ada di RSUD Waru, bisa menghubungi pejabat lainnya. Pesannya dengan menyertai mengirim bukti-bukti kegiatannya, seperti; adanya sertifikat dan rentetan acara harjad Kab. Pamekasan ke-487.
"Kalau tdk ketemu saya di RSUD Waru ada pejabat yg lain di RSUD Waru..
1. Kasubbag TU. H. Suyanto, S.kep. Ners.
2. Kasi Pelayanan Medis dan Keperawatan : Satramin, S.Kep. Ners
3. Kasi Pelayanan Penunjang Medis dan Non Medis : Nur Fajariyah S.Far. Apt".